Perkuat Keimanan, Satbrimob Polda Kalteng Rutin Gelar Tadarus Al-Qur’an di Bulan Ramadhan
Palangka Raya – Untuk memperkuat nilai-nilai keagamaan di bulan suci Ramadhan, Satuan Brimob Polda Kalimantan Tengah rutin menggelar kegiatan tadarus Al-Qur’an.
Kegiatan ini berlangsung di Mushola Nur Ukhuwah Islamiyah, Markas Komando Brimob Polda Kalteng, yang berlokasi di Jl. Tjilik Riwut KM. 32, Kelurahan Banturung, Kecamatan Bukit Batu, Kota Palangka Raya, Kamis (13/03/2025).
Seluruh personel Brimob diseluruh jajarannya juga turut serta dalam kegiatan ini yang merupakan bagian dari program pembinaan rohani. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai keagamaan serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Kapolda Kalteng, Irjen Pol. Drs. Djoko Poerwanto melalui Dansatbrimob, Kombes Pol. Dr. Nugroho Tri Nuryanto, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa tadarus ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk meningkatkan pemahaman agama sekaligus memperkokoh moral dan spiritual anggota dalam menjalankan tugas.
“Di bulan penuh berkah ini, kami ingin memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT serta memperkuat kebersamaan dalam kebajikan,” ungkapnya.
Kegiatan tadarus ini akan terus dilaksanakan sepanjang bulan Ramadhan dengan harapan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh personel Satbrimob Polda Kalteng, baik dalam kehidupan pribadi maupun dalam pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara.