Cegah Pencurian, Konter HP Jadi Sasaran Patroli Malam Sat Samapta
Sukamara – Untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, personel Sat Samapta Polres Sukamara intensif melaksanakan patroli malam hari di sejumlah titik rawan, salah satunya kawasan pertokoan yang banyak terdapat konter handphone, Sabtu (17/05/2025) malam.
Kegiatan patroli malam ini dilakukan guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan, khususnya tindak pencurian yang menyasar konter HP yang banyak menyimpan barang elektronik bernilai tinggi. Dengan menyisir jalur pertokoan di wilayah pusat kota Sukamara, personel memastikan tidak ada aktivitas mencurigakan di sekitar tempat usaha tersebut.
Konter HP menjadi perhatian khusus karena kerap menjadi sasaran pelaku kriminal, terutama pada malam hari saat toko tutup dan lingkungan sekitar sepi. Personel Sat Samapta melakukan pengecekan kondisi fisik toko, gembok, CCTV, serta berkoordinasi dengan petugas keamanan atau penjaga malam apabila ada.
Selain pengawasan fisik, personel juga memberikan imbauan kepada pemilik atau penjaga konter HP agar lebih waspada, seperti memastikan pengamanan berlapis, menyimpan barang dagangan dengan aman, dan memasang sistem alarm tambahan. Diharapkan upaya ini dapat meminimalisir risiko pencurian.
Patroli juga dilakukan secara mobile dengan menggunakan kendaraan dinas, sehingga dapat menjangkau lebih banyak titik dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. Kehadiran polisi berseragam di lapangan menjadi bentuk nyata dari pelayanan dan perlindungan terhadap aset warga, termasuk pelaku usaha kecil seperti pemilik konter HP.
Kasat Samapta Polres Sukamara AKP Subardo menyampaikan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara rutin dan acak, dengan sasaran yang disesuaikan dengan kerawanan masing-masing wilayah. “Kami komitmen menjaga keamanan lingkungan, dan konter HP termasuk tempat usaha yang perlu perhatian lebih saat malam hari,” ujarnya.
Dengan dilaksanakannya patroli malam ini, diharapkan masyarakat, khususnya para pelaku usaha konter HP di wilayah Sukamara, merasa lebih tenang dan terlindungi. Sat Samapta Polres Sukamara akan terus hadir sebagai garda terdepan dalam menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat. (HMS)