Barito Timur – Dalam upaya meningkatkan peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan, Bhabinkamtibmas Desa Bangkirayen, Polsek Awang, Polres Barito Timur, Polda Kalteng, Briptu Andareksa melaksanakan kegiatan sambang dan pembinaan satuan keamanan lingkungan (Binsatkamling) di Poskamling Desa Bangkirayen, Kecamatan Awang, Kabupaten Barito Timur, pada Sabtu malam (18/10/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap keamanan dan ketertiban masyarakat di tingkat desa. Dalam kesempatan tersebut, Briptu Andareksa memberikan arahan serta motivasi kepada anggota Satkamling yang sedang bertugas agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan saat melaksanakan jaga malam, terutama pada jam-jam rawan terjadinya tindak kejahatan.
Selain itu, ia juga mengingatkan pentingnya melaksanakan ronda secara bergiliran dan penuh tanggung jawab, serta segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau pihak Polsek jika terjadi permasalahan atau tindak pidana di lingkungan sekitar.
“Peran Satkamling sangat penting sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat. Dengan adanya kegiatan ronda malam yang aktif, potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini,” ujar Briptu Andareksa.
Kegiatan yang menggunakan sarana kendaraan roda dua pribadi tersebut berjalan aman, lancar, dan kondusif. Masyarakat pun menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas yang aktif melakukan pembinaan serta menjalin komunikasi dengan warga.
Kapolsek Awang AKP Eko Sutrisno, S.H., M.M., mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas tersebut. Ia menegaskan bahwa pembinaan Satkamling merupakan bagian penting dari strategi Polri dalam memperkuat sistem keamanan berbasis masyarakat.
“Melalui kegiatan Binsatkamling, Polri ingin membangun kesadaran masyarakat bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama. Dengan sinergi yang baik, wilayah hukum Polsek Awang akan tetap aman dan kondusif,” tutur Kapolsek.(Joe)