Menu

Mode Gelap
Brimob Kalteng Intensifkan Patroli Dialogis di Kotawaringin Barat, Dekatkan Diri dengan Masyarakat untuk Jaga Kamtibmas Giat Dukungan Terhadap Ketahanan Pangan Personil Polsek Kapuas Murung Pemanfaatan Lahan Pekarangan Mandiri Siapkan SDM Koperasi Merah Putih dengan Profesional Patroli Dialogis, Upaya Polsek Jelai Dekatkan Diri dengan Masyarakat CEK KESIAPAN PERSONEL, KAPOLSEK KAPUAS TENGAH PIMPIN APEL PAGI Bhabinkamtibmas Polsek Ketapang Dukung Program Asta Cita .Di Kelurahan Pasir Putih

Polres Murung Raya

Program “Polantas Menyapa”, Layanan SIM Polres Murung Raya Cepat Tanpa Ribet

badge-check


					Program “Polantas Menyapa”, Layanan SIM Polres Murung Raya Cepat Tanpa Ribet Perbesar

Puruk Cahu – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, Satuan Lalu Lintas Polres Murung Raya (Mura) melaksanakan program inovatif bertajuk “Polantas Menyapa”, yang menyasar masyarakat pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satpas Polres Mura, Senin (20/10/2025)

Program ini tidak hanya memberikan pelayanan administratif, tetapi juga mengedepankan edukasi serta upaya pencegahan praktik percaloan dan pungutan liar.

Kasat Lantas Polres Mura Iptu Hana Cahyadi, S.A.P., M.M. menjelaskan bahwa program ini merupakan wujud nyata dari pelayanan prima berbasis humanis.

“Melalui Polantas Menyapa, kami ingin menunjukkan bahwa pelayanan pembuatan SIM tidak hanya cepat dan transparan, tapi juga mendidik masyarakat agar memahami pentingnya tertib berlalu lintas dan menjauhi praktik-praktik ilegal seperti menggunakan jasa calo,” ungkapnya saat ditemui di sela kegiatan pelayanan.

Iptu Hana juga menegaskan bahwa seluruh personel Satlantas telah dibekali dengan pemahaman tentang pelayanan profesional dan akuntabel agar mampu membangun kepercayaan publik.

“Kami hadir tidak hanya sebagai petugas, tapi juga sebagai mitra masyarakat. Edukasi kami lakukan langsung kepada pemohon, agar mereka tidak tertipu oleh oknum yang menjanjikan kemudahan dengan cara yang tidak benar,” tambahnya.

Di akhir, Iptu Hana menyampaikan harapannya agar masyarakat semakin sadar bahwa pembuatan SIM bisa dilakukan dengan mudah tanpa harus melalui calo. “Saya berharap program ini dapat mengubah persepsi masyarakat. Proses pembuatan SIM itu mudah, asal mengikuti prosedur yang benar. Dengan Polantas Menyapa, kami ingin masyarakat merasa dilayani, didengar, dan dilindungi,” tutupnya. (hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Polantas Menyapa, Anggota Samsat Murung Raya Berikan Pelayanan Humanis Kepada Pemohon Perpanjang Plat Kendaraan

20 Oktober 2025 - 04:36 WIB

Tingkatkan Pelayanan Pada Polantas Menyapa, SIM Polres Murung Raya Layani Masyarakat Dengan 3S

20 Oktober 2025 - 03:34 WIB

Apel Pagi, Kapolres Murung Raya: Tingkatkan Layani Masyarakat Dengan Ikhlas

20 Oktober 2025 - 03:27 WIB

SPKT dan Penjaan Cek dan Kontrol Kondisi Para Tahanan Mapolres Murung Raya

20 Oktober 2025 - 03:25 WIB

Kapospol Sei Babuat Gencarkan Sosialisasi Larangan Karhutla Ke Warga

20 Oktober 2025 - 03:20 WIB

Trending di Polres Murung Raya