Menu

Mode Gelap
Speedboat Bawa 23 Migran Tenggelam di Pantai Kuba, 2 Orang Tewas PA 212 soal Polisi Halangi Massa di Patung Kuda: Semoga Aparat Punya Hati Nurani Massa Reuni 212 Hanya Bisa Sampai Thamrin, Putar Balik ke HI Sambil Salawat Prof Tjandra: Varian Omicron Mungkin Berdampak pada Obat Pasien COVID-19

Polres Sukamara

Sat Polairud Polres Sukamara Intensifkan Patroli di DAS Jelai dan Mapam Demi Keamanan Perairan

badge-check

Sukamara – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Sukamara Polda Kalteng melaksanakan kegiatan patroli harian di wilayah perairan Daerah Aliran Sungai (DAS) Jelai dan DAS Mapam. Kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perairan serta memastikan aktivitas masyarakat berjalan dengan aman, Selasa (23/09/2025) siang.

Patroli dilakukan dengan menyusuri jalur sungai yang menjadi akses utama transportasi dan aktivitas ekonomi masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, personel Sat Polairud juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat pengguna transportasi air agar senantiasa mengutamakan keselamatan, seperti menggunakan alat pelampung, serta tidak melakukan aktivitas yang dapat membahayakan diri maupun orang lain.

Kapolres Sukamara AKBP Abdian Berkat Ndraha, S.I.K., S.H., M.H. melalui Kasat Polairud AKP Sapril, S.E. menegaskan bahwa patroli harian ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di perairan. Selain menjaga situasi kamtibmas, patroli juga berfungsi untuk mencegah tindak pidana perairan, termasuk penyelundupan, penangkapan ikan ilegal, maupun pelanggaran lainnya.

Selama pelaksanaan patroli, situasi di wilayah perairan DAS Jelai dan DAS Mapam terpantau dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif. Kehadiran Sat Polairud mendapat apresiasi dari masyarakat nelayan dan pengguna transportasi air, karena menambah rasa aman sekaligus memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan perairan. (HMS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Polres Sukamara Amankan Launching Car Free Day dan Jalan Sehat 2025

16 November 2025 - 10:17 WIB

Personil Polsek Balai Riam Tingkatkan Keamanan Lewat Patroli KRYD

16 November 2025 - 10:00 WIB

Satreskrim Polres Sukamara Lakukan Sidak Harga Beras di Pasaran

16 November 2025 - 06:47 WIB

Polres Sukamara Gelar Pengamanan Humanis di Pestifal Gawi Barinjam 2025

15 November 2025 - 17:00 WIB

Ciptakan Rasa Aman, Sat Samapta Polres Sukamara Patroli di Jalur Tjilik Riwut

15 November 2025 - 16:35 WIB

Trending di Polres Sukamara