NUANSA REALITA, Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin berharap pelaku usaha kuliner untuk terus bertumbuh mengikuti perkembangan zaman, terutama memperkuat inovasi dan promosi.
“Sektor kuliner lokal adalah sebagai salah satu penggerak utama ekonomi daerah. Kami ingin mereka bisa tumbuh lebih kuat melalui pembinaan, inovasi, dan promosi agar kuliner khas Palangka Raya semakin dikenal luas,” ucap Fairid, Selasa (4/11/2025).
Sebagai ujung tombak ekonomi, maka sektor kuliner memiliki potensi besar dalam memperkuat ekonomi masyarakat, sekaligus menjadi identitas budaya daerah.
“Karena itu kami akan membuka ruang dialog, agar pemerintah dan pelaku usaha bisa saling memahami kebutuhan di lapangan. Dengan begitu, kebijakan yang diambil benar-benar berpihak pada pelaku usaha kecil,” lanjutnya.
Fairid, juga mengingatkan para pelaku usaha kuliner agar terus menjaga kebersihan, meningkatkan mutu pelayanan, serta menghadirkan inovasi produk yang menarik bagi masyarakat dan wisatawan.
“Cita rasa khas kuliner daerah adalah peluang ekonomi yang besar. Kalau dikembangkan dengan serius, ini bisa menjadi kekuatan ekonomi baru bagi Palangka Raya,” ujarnya.
Tak kalah penting tambah Fairid, pelaku usaha kuliner harus terus semakin kreatif dan mulai mengembangkan usaha di berbagai bidang serta lokasi. Salah satunya memasarkan produk ke swalayan hingga pusat perbelanjaan di Palangka Raya.
“Tentunya harus disertai peningkatan mutu produk serta memperluas pemasaran, agar mampu memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Fairid. (MC/NR/rni)













