Taniran – Polsek Benua Lima, Polres Barito Timur, Polda Kalteng, melakukan sosialisasi Kamtibmas kepada kasir Indomaret Taniran, Sabtu (31/1/2025) sekitar pukul 20.30 WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Benua Lima.

Sosialisasi Kamtibmas ini dipimpin oleh Kapolsek Benua Lima, IPDA ICHVAN HERIANTO, S.H., M.M., dengan melibatkan AIPTU A. CHAMID dan AIPDA AULIA RAHMAN.
“Kami memberikan sosialisasi Kamtibmas kepada kasir Indomaret Taniran untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” kata IPDA ICHVAN HERIANTO, S.H., M.M.
Selama sosialisasi, personil Polsek Benua Lima memberikan himbauan kepada kasir Indomaret Taniran tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta melaporkan setiap hal-hal yang mencurigakan kepada pihak Kepolisian.
“Kami juga memberikan tips dan saran untuk meningkatkan keamanan di Indomaret Taniran,” tambah IPDA ICHVAN HERIANTO, S.H., M.M.
Kasir Indomaret Taniran, Ibu Siti, mengucapkan terima kasih kepada Polsek Benua Lima atas sosialisasi Kamtibmas yang diberikan(pm)












