Pastikan Keamanan,Anggota Polsek Gunung Purei Amankan Objek Vital di Wilayahnya
Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Barito Utara – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukumnya, Polsek Gunung Purei, jajaran Polres Barito Utara, Polda Kalteng, terus mengintensifkan patroli di sejumlah objek vital. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang beraktivitas di lokasi-lokasi strategis.
Kapolres Barito Utara, AKBP Singgih Febiyanto, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Gunung Purei, Ipda Suryadinatal, S.H., menyampaikan bahwa patroli objek vital dilakukan secara rutin di berbagai lokasi penting, seperti kantor pemerintahan, fasilitas perbankan, tempat ibadah, serta pusat ekonomi dan infrastruktur lainnya.
“Kami melaksanakan patroli secara berkala di objek vital untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Kehadiran polisi di lokasi-lokasi strategis diharapkan dapat mencegah potensi gangguan keamanan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat,” ujar AKBP Singgih Febiyanto dalam pernyataannya yang disampaikan melalui Kapolsek Gunung Purei, Kamis (06/03/2025) siang Skj 14.30 WIB.
Ipda Suryadinatal, S.H., menambahkan bahwa dalam pelaksanaan patroli, pihaknya juga melakukan koordinasi dengan petugas keamanan setempat guna memastikan sistem pengamanan di objek vital berfungsi dengan baik. Selain itu, kepolisian turut mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada dan segera melapor jika menemukan aktivitas mencurigakan di sekitar lokasi objek vital.
“Kami ingin memastikan bahwa setiap objek vital memiliki sistem pengamanan yang optimal. Oleh karena itu, kami juga berkoordinasi dengan pihak pengelola untuk meningkatkan langkah-langkah keamanan guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan,” jelas Ipda Suryadinatal.
Dengan adanya patroli ini, Polsek Gunung Purei berharap dapat terus menjaga keamanan di wilayahnya serta menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat. (Apr)