Polresta Palangka Raya

Pererat Kemitraan Selama Ramadan, Polresta Palangka Raya Rangkul Pemuka Agama Masjid Hidayaturrah

Palangka Raya – Dalam upaya menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif selama bulan suci Ramadan, Polresta Palangka Raya menjalin kemitraan dengan pemuka agama di Masjid Hidayaturrah, Jalan Tenggiri, Kota Palangka Raya, Minggu (9/3/2025).

Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kemitraan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan tokoh agama dalam menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah.

“Melalui komunikasi yang baik dengan pemuka agama, kami berharap dapat bersama-sama menjaga ketertiban serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan lingkungan,” ujarnya.

Selain bersilaturahmi, dalam kesempatan ini Polresta Palangka Raya juga menyampaikan imbauan Kamtibmas kepada jemaah, terutama terkait antisipasi tindak kejahatan selama Ramadan, seperti pencurian kendaraan dan aksi kriminalitas lainnya.

Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan suasana ibadah Ramadan tetap kondusif dan penuh keberkahan bagi seluruh umat Muslim di Kota Palangka Raya. (dk_reborn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *