Polresta Palangka Raya

Sambangi Masyarakat, Polsek Rakumpit Ajak Jaga Situasi Kamtibmas selama Bulan Ramadhan

Palangka Raya – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya, Polda Kalteng beserta Polsek jajaran terus berupaya untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama berlangsungnya momen Bulan Ramadhan pada wilayah hukumnya.

Seperti halnya upaya yang dilakukan oleh Polsek Rakumpit saat menyambangi masyarakat di Masjid Al-Muhajirin, Kelurahan Petuk Barunai, Kecamatan Rakumpit, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Minggu (9/3/2025) malam.

Kapolresta, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek, Iptu Joko Susilo menjelaskan, sambang yang dilakukan oleh personelnya bertujuan untuk mengajak masyarakat agar turut serta menjaga situasi kamtibmas selama Bulan Ramadhan.

“Di tengah momen Bulan Ramadhan 1446 Hijriah saat ini, kami berharap agar seluruh unsur dalam masyarakat dapat ikut berperan dan turut andil untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah Kota Palangka Raya,” jelas Iptu Joko Susilo.

“Termasuk juga saling mengingatkan agar tidak mudah terpengaruh dengan penyebaran berita bohong atau hoax, isu-isu sara, ujaran kebencian dan lain-lainnya yang dapat menyebabkan perpecahan di antara masyarakat,” pungkasnya. (pm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *