Uncategorized

Satsamapta Patroli Bulan Ramadhan di Taman SDN-3 Tamiang Layang, Petugas Ingatkan Warga Jaga Keamanan Lingkungan

Tamiang Layang – Untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan di area publik saat Ramadan, Tim Patroli Perintis Presisi Satsamapta Polres Barito Timur melakukan pemantauan di Taman SDN-3 Tamiang Layang, Jl. A. Yani, Kelurahan Tamiang Layang, pada Sabtu (8/3/2025) pukul 21.30 WIB.

Petugas berdialog dengan warga sekitar dan mengingatkan pentingnya menjaga keamanan lingkungan, terutama pada malam hari. Petugas juga mengimbau agar warga melaporkan segera apabila menemukan aktivitas mencurigakan atau indikasi tindakan kriminal.

Kasat Samapta Polres Barito Timur, AKP Sukajim, S.H., M.M., mengatakan bahwa patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat. “Kami mengajak warga untuk lebih peduli terhadap keamanan lingkungan. Jangan ragu untuk menghubungi layanan darurat 110 jika menemukan hal yang mencurigakan,” ujarnya.(pm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *