Polsek Gunung Timang Tegaskan Komitmen Berantas Pungli Melalui Operasi Saber Pungli
Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Barito Utara – Dalam rangka menciptakan pelayanan publik yang bersih dan transparan, Polsek Gunung Timang terus menggencarkan upaya pemberantasan pungutan liar (Pungli) melalui Satuan Tugas Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli). Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa setiap layanan yang diberikan kepada masyarakat bebas dari praktik ilegal yang merugikan.
Kapolres Barito Utara, AKBP Singgih Febiyanto, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Gunung Timang, Iptu Mulianto, S.H., menegaskan bahwa pihaknya tidak akan mentoleransi segala bentuk pungutan liar di lingkungan pelayanan publik maupun di tengah masyarakat.
“Kami berkomitmen untuk menindak tegas setiap praktik Pungli di wilayah hukum Polsek Gunung Timang. Masyarakat harus mendapatkan pelayanan yang sesuai aturan tanpa ada biaya tambahan yang tidak semestinya,” ujar Iptu Mulianto, S.H., pada Kamis, 13 Maret 2025, pukul 10.00 WIB.
Kapolsek menambahkan bahwa pihaknya juga terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar tidak terlibat dalam praktik Pungli, baik sebagai pelaku maupun pemberi.
“Jika masyarakat mengetahui adanya praktik Pungli, kami imbau untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian. Kami menjamin kerahasiaan pelapor dan akan menindaklanjuti laporan tersebut dengan serius,” tambahnya.
Dalam pelaksanaan operasi Saber Pungli, Polsek Gunung Timang berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, tokoh masyarakat, serta instansi terkait, guna menciptakan sistem pelayanan yang bersih dan bebas dari pungutan liar.
“Kami ingin membangun kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian dan layanan publik lainnya. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, kami optimis dapat menciptakan lingkungan yang bebas dari praktik Pungli,” tutup Iptu Mulianto, S.H.
Dengan langkah ini, Polsek Gunung Timang menegaskan komitmennya dalam menciptakan pelayanan yang transparan, akuntabel, serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat.
(AS)