Polsek Gunung Purei Intensifkan Patroli di Objek Vital untuk Jaga Keamanan
Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Barito Utara – Guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban tetap kondusif, Polsek Gunung Purei, jajaran Polres Barito Utara, Polda Kalteng, terus mengintensifkan patroli di berbagai objek vital yang ada di wilayah hukumnya. Patroli ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan keamanan, baik di perkantoran, fasilitas umum, maupun pusat ekonomi masyarakat.
Kapolres Barito Utara, AKBP Singgih Febiyanto, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Gunung Purei, Ipda Suryadinatal, S.H., menyampaikan bahwa pengamanan objek vital sangat penting karena lokasi tersebut sering menjadi sasaran tindak kriminal atau gangguan ketertiban lainnya.
“Patroli di objek vital ini merupakan bagian dari upaya kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Gunung Purei. Kami ingin memastikan bahwa aktivitas di tempat-tempat penting dapat berjalan dengan aman dan lancar,” ujar AKBP Singgih Febiyanto dalam pernyataannya yang disampaikan melalui Kapolsek Gunung Purei. Jumat (14/03/2025) malam Skj 19.30 WIB.
Lebih lanjut, Ipda Suryadinatal, S.H., menjelaskan bahwa patroli dilakukan di beberapa lokasi strategis seperti perkantoran pemerintah, bank, SPBU, rumah ibadah, serta infrastruktur penting lainnya. Selain memastikan keamanan di lokasi tersebut, personel kepolisian juga memberikan imbauan kepada petugas keamanan setempat agar selalu waspada dan segera melaporkan jika menemukan aktivitas mencurigakan.
“Kami juga mengajak masyarakat dan petugas keamanan di objek vital untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar. Jika menemukan hal yang mencurigakan, segera laporkan kepada kepolisian agar bisa ditindaklanjuti secepatnya,” jelas Ipda Suryadinatal.
Dengan adanya patroli rutin di objek vital ini, Polsek Gunung Purei berharap dapat mencegah potensi gangguan keamanan serta memberikan rasa aman kepada masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. (Apr)