Tim Patroli Presisi Satsamapta Sambangi Kantor Pengadilan Agama, Pastikan Keamanan Wilayah
Barito Timur – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (sitkamtibmas) selama bulan suci Ramadan 1446 H, Tim Patroli Presisi Satuan Samapta (Satsamapta) Polres Barito Timur (Bartim) – Polda Kalteng, melaksanakan patroli wilayah menggunakan kendaraan roda empat (R4) dengan sasaran kantor pemerintahan, fasilitas publik, serta lingkungan pendidikan. Salah satu lokasi yang dikunjungi dalam patroli ini adalah Kantor Pengadilan Agama Kabupaten Barito Timur di Jl. Km.04, Komplek Mekar Indah, Kelurahan Tamiang Layang, Kecamatan Dusun Timur, Selasa (18/3/2025).
Dalam kegiatan ini, petugas melakukan observasi lingkungan guna memastikan situasi tetap kondusif serta menyampaikan imbauan kamtibmas kepada petugas dan masyarakat di sekitar area kantor pengadilan. Tidak hanya di Kantor Pengadilan Agama, patroli juga menyambangi Kantor UPC Pegadaian Tamiang Layang dan SMKN 1 Tamiang Layang, di mana kondisi keamanan terpantau aman dan terkendali.
Kasat Samapta Polres Bartim, AKP Sukajim, S.H., M.M., menyampaikan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif dalam menjaga keamanan dan memberikan rasa nyaman bagi masyarakat, terutama di bulan Ramadan. “Kami memastikan situasi di berbagai titik strategis tetap aman dan kondusif. Selain itu, kami juga memberikan edukasi kepada masyarakat terkait kewaspadaan terhadap tindak kejahatan, seperti penipuan serta aksi bullying di lingkungan sekolah,” ungkapnya.
Dalam patroli ini, petugas juga mensosialisasikan nomor Call Center layanan darurat kepolisian 110 dan 0811524110 kepada masyarakat agar mereka dapat segera melaporkan jika terjadi gangguan kamtibmas atau membutuhkan bantuan kepolisian.
Kegiatan patroli berlangsung dengan aman dan tertib, serta mendapatkan respons positif dari masyarakat. Tim Patroli Presisi Satsamapta Polres Bartim akan terus melakukan kegiatan serupa guna memastikan keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan.(Joe)