Tim Patroli Jalan Kaki Presisi Satsampata Berikan Edukasi Keamanan kepada Pemilik Ruko
Barito Timur, Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Sitkamtibmas) selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Tim Patroli Jalan Kaki Presisi Satsamapta Polres Barito Timur – Polda Kalteng , melaksanakan patroli di Jl. A. Yani, Kelurahan Tamiang Layang, Kecamatan Dusun Timur. Jumat , 21/3/2025
Pada kesempatan ini, tim patroli menyambangi sejumlah ruko dan memberikan edukasi keamanan kepada para pemilik usaha. Petugas mengimbau agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kejahatan, seperti pencurian, perampokan, dan penipuan, terutama di jam-jam rawan.
Selain itu, petugas juga mensosialisasikan layanan darurat Kepolisian 110/0811524110, sehingga masyarakat dapat dengan mudah melaporkan jika terjadi gangguan keamanan di lingkungan sekitar.
Dari hasil observasi, situasi di kawasan ruko terpantau aman dan kondusif. Pemilik usaha menyambut baik kegiatan patroli ini dan berharap kepolisian terus hadir untuk menjaga keamanan, terutama di masa meningkatnya aktivitas ekonomi selama Ramadhan.(Joe)