Polsek Teweh Timur Tegaskan Komitmen dalam Pemberantasan Pungli
Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Barito Utara – Polsek Teweh Timur terus menunjukkan komitmennya dalam pemberantasan pungutan liar (pungli) melalui kegiatan Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli). Kapolres Barito Utara, AKBP Singgih Febiyanto, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Teweh Timur, Iptu Ade Soemarna, S.Sos., M.A.P., menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengawasi dan menindak tegas segala bentuk praktik pungli di wilayah hukumnya.
“Kami berkomitmen untuk memberantas pungutan liar karena tindakan tersebut merugikan masyarakat dan mencederai kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian serta pelayanan publik lainnya,” ujar Iptu Ade Soemarna, S.Sos., M.A.P., pada Kamis, 13 Maret 2025, pukul 10.30 WIB.
Kapolsek menambahkan bahwa peran serta masyarakat sangat dibutuhkan dalam upaya pemberantasan pungli. Ia mengimbau warga agar tidak segan melaporkan jika menemukan atau mengalami praktik pungutan liar di lingkungan mereka.
“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bekerja sama dalam menciptakan pelayanan publik yang bersih dan transparan. Laporkan segala bentuk pungutan liar agar bisa segera ditindaklanjuti,” tambahnya.
Kegiatan Saber Pungli ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih bersih dari praktik korupsi, khususnya dalam pelayanan publik di wilayah Teweh Timur. (arc)